Bandarlampung, Lampungnews.com – Korban banjir di Desa Kertosari Kecamatan Tanjungsari belum mendapatkan bantuan dalam bentuk makanan maupun obat-obatan dari Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.
“Belum ada sampai sekarang bantuan dari pemerintah,” kata Sekretaris Daerah Kertosari, Sumidi, di Kertosari, Rabu (22/2) sore.
Namun, sejumlah lembaga lain sudah menurunkan bantuan seperti dari DAPM Mandiri Makmur Tanjungsari dan BMT Tanjungsari, PT Sugar Labinta sudah menurunkan bantuan berupa paket sembako untuk warga setempat.
Selain itu, pihaknya juga saat ini sedang mengupayakan bantuan dengan mengirim proposal kepada perusahaan-perusahaan sekitar Kecamatan Tanjungsari.
“Informasinya sih sore ini baru dikirim yang bantuan dari pemerintah,” ujar dia.
Sementara itu, Kepala Desa Kertosari, Albert, mengatakan saat ini masih menunggu bantuan dari pemerintah, namun bantuan dari lembaga non pemerintah sudah ada.
“Totalnya 110 paket sembako yang berisi minyak, mie instan, gula, dan beras,” kata dia.
Namun, kata dia, bantuan tersebut belum mencukupi untuk warga karena jumlah bantuan tidak sebanding dengan jumlah korban banjir.
Albert menambahkan, Wakil Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto sudah turun meninjau korban banjir pada Rabu Siang. (Cris Ali)