Bandarlampung, Lampungnews.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung melakukan perbaikan lampu jalan di sepanjang Jalan Soekarno-Hatta, untuk mendukung kenyamanan pemudik yang melintas sepanjang jalan tersebut. Dipastikan, ruas jalan dari Pidada Panjang hingga Bunderan Tugu Raden Intan, Hajimena, akan terang benderang.
Kabid Penerangan Jalan Umum (PJU) Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandar Lampung, Basuni Ahyar, mengatakan pihaknya telah melakukan pemerataan dan perbaikan lampu penerangan jalan diruas Soekarno Hatta.
“Jadi tiangnya yang bohlamnya sudah rusak kita ganti, yang kosong kita ganti yang baru. Jadi sepanjang jalan bypass dipastikan tidak ada yang gelap gulita,” ujar Basuni, Rabu (21/6).
Dirinya menjelaskan, dari sekitar 800 lampu jalan milik pemerintah pusat yang sudah diserahkan dalam pengelolaannya ke pemkot. Pihaknya juga melakukan pemerataan tiang yang dianggap terlalu rapat.
“Jadi ada 16 tiang yang memang jarak antar tiangnya rapat, sehingga kita bongkar dan kita isi ruas jalan yang belum ada lampu jalannya,” paparnya.
Pemindahan itu dilakukan didua lokasi yang pertama ada didepan SPBU sekitar Labuhan Ratu dan juga dititik lainnya disekitaran cucian Andre arah Panjang. “Yang diratakan sementara hanya didua titik ini, yakni depan SPBU Labuhan Ratu dan sekitaran cucian Andre arah Panjang,” ungkapnya.
Sedangkan pihaknya belum bisa memasang lampu menerangan jalan dan melakukan pemerataan di daerah Panjang atau dekat dengan PJR. “Kalau untuk yang arah PJR sana memang belum dilakukan pemerataan, sebab di daerah dana media jalan rusak dan tidak dipasang lampu jalan yang memang haris dipasang di media jalan,” katanya.
Selain itu, jika masih ada kekurangan untuk pemerataan lampu jalan diruas Bypass pihaknya akan mengajukan anggaran untuk pemasangan lampu jalan diruas jalan nasional tersebut. “jika memang sudsh diratakan semua masih kurang maka akan dianggarkan dahulu ditahun depan untuk pemasangan lampu jalan,” imbuhnya.
Pihaknya memastikan lampu jalan diruas bypass telah tidur meski ada penataan ulang di beberapa titik. “Kalau malam lampunya dipastikan hidup, karena pekerjaan pemindahan lampu dilakukan pada siang hari. Sehingga pemudik pada malam hari ada penerangan,” jelasnya.
Terkait pemadaman lampu penerangan jalan diruas jalan ZA Pagar Alam pada Selasa (20/6) malam itu lantaran adanya korsleting dari pihak PLN. Namun pihaknya sudah melakukan koordinasi denga pihak PLN untuk membenahi dan bisa menyala lagi. “Dipastikan lampu di Jalan ZA Pagar Alam kembali menyala malam ini,” katanya. (El Shinta)