Lampungnews.com – Kepala Satuan Unit Komunikasi Korporat PT PLN, I Made Suprateka membantah adanya isu kenaikan Tarif Dasar Listrik (TDL). PLN bersama pemerintah saat ini sedang berusaha menerapkan kebijakan subsidi listrik yang berkeadilan dan tepat sasaran, dengan mencabut subsidi listrik pada golongan masyarakat mampu.
“Tidak ada kenaikan, banyak yang salah persepsi dengan kebijakan subsidi tepat sasaran. Ini semua agar yang menerima subsidi adalah yang betul-betul berhak, ini subsidi berkeadilan,” ujar Made di Warung Daun dikutip dari merdeka.com, Jakarta, Sabtu (8/7).
Made menjelaskan untuk pelanggan yang menggunakan aliran listrik 450 Volt Ampere (VA) secara penuh masih menerima subsidi. Sementara itu, untuk pelanggan 900 VA, pemerintah melakukan penyesuaian dengan mencabut subsidi secara bertahap sejak 1 Januari 2017.
“Jadi dipilah siapa saja yang punya watt 450 VA atau 900 VA. Misalnya orang punya kos-kosan, ini kalau ada 900 VA, pasti dia kena subsidi, jadi ada pemilahan data. Memang ada 900 VA yang mendekati miskin, dari berbagai kriteria, semua dilihat aspeknya,” jelas Made.
Made menambahkan seluruh proses pencabutan subsidi bagi golongan mampu sesuai dengan data Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) dan PLN, telah selesai pada bulan Mei lalu. Kemudian, hingga akhir tahun dipastikan tidak akan ada kenaikan tarif listrik bagi semua golongan.
“Pelanggan 900 VA tidak lagi menerima subsidi, telah ditetapkan pembayaran listrik sebesar Rp 1.352 per kilo watt hour (kwh). Sedangkan untuk pelanggan 900 VA yang disubsidi masih dikenakan biaya sebesar Rp 605 per kwh,” jelasnya.
Sampai saat ini, masih ada sekitar 4,05 juta masyarakat konsumen 900 VA yang menerima subsidi TDL. Selain itu, negara masih memberikan subsidi bagi 23 juta masyarakat golongan 450 VA.
“Sekarang ini yang masih menerima subsidi sekitar 4,05 juta, mereka membayar sekitar Rp 605an. Artinya negara masih memberikan subsidi bagi 23 juta masyarakat golongan 450 VA dan kurang lebih 4,05 juta bagi pelanggan 900 VA,” pungkasnya.(*)