Pringsewu, Lampungnews.com – Proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) siswa mulai dari jenjang pendidikan SD, SMP, dan SMA/SMK baik sekolah negeri maupun swasta di Kabupaten Pringsewu hari ini terpaksa diliburkan.
Sebab, para guru disiapkan hadir untuk menyambut kedatangan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo. Para siswa pun dipulangkan lebih awal oleh masing-masing pihak sekolah.
“Kegiatan belajar siswa hari ini lebih cepat, sampai dengan pukul 09.00 WIB saja. Selanjutnya siswa belajar di rumah,” kata salah seorang guru SD di Kecamatan Pringsewu kepada Lampungnews.com, Kamis (20/7).
Sedianya, rencana kedatangan sang gubernur dalam rangka Halal Bihalal yang diselenggarakan PGRI Kabupaten Pringsewu. Pantauan Lampungnews.com, acara yang berpusat di lapangan sepak bola Pekon Margodadi, Kecamatan Ambarawa itu dikerumuni ssribuan guru mengenakan pakaian bercorak khas batik hitam putih. Mereka tampak duduk berkeremun memadati tenda-tenda yang ada di tengah lapangan.
“Instruksi langsung dari Dinas Pendidikan mas, KBM bagi siswa hari ini dipercepat dan para guru hadir di sini,” ujar guru lainnya di lokasi.
Namun, para guru harus merasakan kecewa telah menunggu percuma lantaran sang gubernur muda gagal hadir di tengah-tengah mereka. “Ada sebuah acara penerimaan penghargaan yang harus beliau hadiri. Meski berhalangan hadir, Bapak Gubernur M. Ridho Ficardo menitipkan salam dan ucapan selamat Idul Fitri kepada bapak ibu guru semua,” kata Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintah, Hukum, dan Politik Theresia Sormin. (Anton Nugroz)