Bandarlampung, Lampungnews.com – Roma Club Indonesia Lampung (RCIL) mengirimkan perwakilannya dalam Gathering Nasional (Gathnas) RCI ke 9 se Indonesia di Manado 7-10 September 2017.
Adapun Gathnas RCI merupakan ajang silaturahmi tahunan pecinta klub AS Roma se-Indonesia. RCI Lampung mengirimkan dua orang perwakilannya.
Pembukaan Gathnas diiringi lagu Indonesia Raya serta penyerahan simbolis kaos peserta kepada Presiden RCI Budi Hartono oleh Koordinator RCI Manado Fernando Tjiabrata di Aula Bandiklatda Provinsi Sulawesi Utara, Kamis, (7/9)
“Alhamdulillah kita sudah berkumpul ditempat ini. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia yang melakukan penjemputan. Saya juga ucapkan terima kasih kepada peserta yang hadir ditempat ini,” ucapnya.
Koordinator Panitia Gathnas ke 9 RCI Vivin Paputungan mengatakan terima kasih kesempatan yang diberikan kepada Manado. “Mewakili panitia mengucapkan terima kasih bakudapa (bertemu) di Bumi Torang Nyiur Lambai. Awal-awal saya sempat ragu dengan yang hadir karena kan menggunakan dana yang banyak,” katanya.
Dia menerangkan tujuan pertama adanya Gathnas supaya lebih diperhatikan regional tengah dan timur. “Kita pengen ada dari pusat dari pak Pres ada sentuhan dari Timur dan Tengah. Karena selama inikan regional-regional dari timur tidak pernah aktif. Saya maksudnya disini bukan mau, kita sharing pengalaman jadi panitia. Ini merupakan contoh dari regional-regional lain,” imbuhnya.
Vivin biasa dia disapa menuturkan Gathnas akan diisi oleh berbagai kegiatan. “Fun Football hari ini. Besok pagi akan tur ketiga pulau yaitu Naim, Siladen, dan Bunaken. Sabtunya juga ke wisata di Bukit Doa,” terangnya.
Terpisah Koordinator RCI Lampung Rudi Dharmawan berharap gathering nasional dapat berjalan sukses dan lancar. “Kita harapkan sama-sama gathering nasional ini jadi ajang silaturahmi. Jadi ajang persaudaraan komunikasi daerah. Bisa minta tipsnya dari perekrutan member, pengelolaan keuangan, dan ajang sharing,” imbuhnya.
Rudi menuturkan bagaimana caranya juga RCI secara nasional dan besarnya dari daerah masing-masing. “Bukan buat kumpul-kumpul aja. Terlepas dari hasil apapun AS Roma disetiap pertandingan. Nantikan gathnas 2020 di Lampung,” tutupnya. (Adam)