Bandarlampung, Lampungnews.com – Mantan Kapolda Lampung Irjen Ike Edwin ikut menyoroti gubernur ideal untuk Lampung. Gubernur yang mampu menekan angka kriminalitas dan konflik sosial diyakini mampu membuat Lampung menjadi lebih baik.
Ike mengungkapkan, bakal calon gubernur (bacagub) harus bertanya pada diri sendiri untuk kepantasannya memimpin Lampung.
“Sudah pantaskah jadi gubernur? Kenapa harus mengeluarkan uang untuk jadi gubernur? Apakah demokrasi lima tahun pantas jika disandingkan dengan sembako? Jangan lahirkan generasi sembako, yang kedepannya kita harus mempertanggungjawabkan pada generasi pemimpin kita yang tidak kuat landasan moralnya,” katanya dalam diskusi ‘Membedah Janji dan Komitmen Bakal Calon Gubernur Lampung’ di Wood Stairs Cafe, Kamis (12/10).
Dia menambahkan, menjadi gubernur bukan sebagai ajang belajar saja. Bahkan Ike menyebutkan, umur ideal untuk menjadi gubernur sudah menginjak kepala empat.
“Kita lihat saja Nabi Muhammad menjadi pemimpin diusia 40 tahun, itu usai yang matang untuk memimpin dengan banyak pengalaman dan pola pikir yang matang. Bayangkan kalau yang jadi gubernur itu usianya 28 tahun, mau jadi apa Lampung? Jadi gubernur bukan ajang untuk belajar, karena 10 juta jiwa ada ditangan gubernur,” katanya. (El Shinta)