Bandarlampung, Lampungnews.com – Ditinggal menarik becak, rumah milik Hasan di Keteguhan hancur tertimpa pohon yang tumbang. Ayam dan burung milik Hasan belum bisa dievakuasi karena terhalang reruntuhan rumah.
Hasan mengatakan, dia baru mengetahui kejadian itu saat disusul oleh tetangganya ketika dia mangkal di Gudang Lelang, Kamis (16/11) siang. Dari tetangganya itulah dia tahu rumahnya hancur ditimpa pohon kedondong yang berada di belakang rumah.
“Saya lagi ngebecak, saya disusuli tetangga saya katanya rumah saya ketimpa pohon,” ujarnya.
Pria sebatang kara ini melanjutkan, dalam kejadian itu dirinya baru bisa menyelamatkan televisinya. Barang yang ada di dalam rumah tersebut seperti, kasur, lemari, burung, dan ayam belum bisa dikeluarkan.
“Saya baru keluarin TV nya aja. Didalam masih ada burung, ayam, lemari dan barang lainnya,” jelasnya.
Ia menambahkan, atas kejadian itu dirinya tidak bisa berandai-andai kerugian yang menimpanya saat ini. Ia hanya berharap kepada pemerintah agar mendapatkan perhatian dan bisa membangun rumah yang sederhana dan tak kehujanan.
“Sekarang belum bisa masuk, karena masih ada pohon. Untuk kerugian, saya serahkan berapa aja yang penting saya punya gubuk dan gak kebocoran saja,” pinta pria yang sudah tinggal selama 18 tahun ini. (Adam)