Tulangbawang, Lampungnews.com — Banyaknya kerusakan jalan, Satlantas Polres Tulangbawang bersama masyarakat berinisiatif menimbun lubang di badan jalan ruas Bujungtenuk Panaragan Tulangbawang Barat untuk mengurangi angka kecelakaan di wilayah setempat.
Selain itu, pihaknya memasang rambu-rambu peringatan di sejumlah jalan tersebut untuk peringatan para pengendara.
Salah satu warga mengapresiasi langkah positif polisi ini dalam meminimalisir terjadinya kecelakaan di jalan raya, salah satunya dengan kegiatan penimbunan tersebut.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, tentunya ini demi kenyamanan para pengendara yang melewati jalan, walau hanya ditimbun tanah tetapi sudah sedikit mengurangi terjadinya kecelakaan yang sering terjadi dijalan”ungkapnya.
Salah satu warga lainnya, mengatakan bahwa potensi kecelakaan sangat tinggi di jalan itu jika tidak segera ditangani oleh pihak setempat. (can)