Tulangbawang, Lampungnews.com —Perwakilan pelajar SMAN 1 menggala Tulangbawang yang tergabung organisasi Pramuka menyerahkan bantuan kepada keluarga Adida Pratama (7) penderita pengecilan otak dan paru-paru.
Penderita penyakit ini merupakan warga Dusun Cukuh Betung, Pekon Sukabanjar,Kecamatan Kota Agung Timur,Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, putra Adios Riadi (35) dan Aprida (28).
Bantuan tersebut hasil penggalangan dana yang dilakukan siswa SMA Negeri 1 Menggala selama tiga hari.
Walaupun melalui perjalanan terjal para pelajar tersebut tidak putus asa untuk menyalurkan bantuan hingga kediaman penderita ini.
“Kami sangat berterima kasih banyak kepada adik-adik yang telah meluangkan waktu dan rela berpanas-panasan hanya untuk mengumpulkan bantuan pada anak saya,tentu dengan bantuan ini sangat membantu pengobatan Adinda,” kata Aprida.
Ia mengaku, obatnya Adida sudah habis dan dia harus rutin setiap bulannya harus masuk rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan.
Pembina Pramuka yang mewakili dari para pelajar SMAN 1 Menggala menyampaikan rasa bahagia karna telah menyalurkan bantuan tersebut,
“Alhamdulillah kami sudah menyalurkan hasil dari pada perjuangan selama 3 hari untuk mengumpulkan donasi atau bantuan untuk adik Adida kepada orang tuanya,semoga dengan bantuan tersebut bisa sedikit membantu keluarga untuk pengobatan Adida,” jelasnya. (can)