
Bandarlampung, Lampungnews.com -Sukmawati Soekarnoputri akhirnya tampil ke publik dan angkat bicara mengenai puisi ‘Ibu Indonesia’ yang jadi kontroversi. Dia meminta maaf sembari menangis.
“Dari lubuk hati yang paling dalam saya mohon maaf lahir dan batin , kepada umat Islam Indonesia,” ujar Sukmawati.
Hal itu disampaikan putri ‘Sang Proklamator’ Ir Soekarno ini dalam konferensi pers di Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (4/4/2018).
Ada total lima poin yang dibacakan Sukmawati dalam konferensi pers ini. Permintaan maaf itu merupakan poin kelima.
Saat membacakan poin kelima itu, Sukmawati menangis dan suaranya terdengar sesenggukan.(*)
Sumber : detik.com