Bandarlampung, Lampungnews.com –Warga Rusun Wonocolo, Sidoarjo, Jawa Timur, sempat menduga ledakan yang berada di rusunnya berasal dari elpiji. Namun, saat polisi datang, dipastikan ledakan tersebut berasal dari bom rakitan.
“Begitu ada ledakan, warga langsung ke atas dan sudah melihat di sana ada sekuriti. Sekuriti bilang itu dari elpiji. Tapi saya lihat elpijinya masih utuh,” ujar warga rusun, Kasmadi (50), dikutip dari detikcom, Minggu (13/5/2018).
Setelah itu, Kasmadi mengatakan, warga melapor ledakan itu ke polsek setempat.Setelah polsek datang, baru dipastikan ledakan berasal dari bom rakitan.
“Setelah polsek datang, baru dikasih tahu itu dari bom dan warga langsung disuruh keluar gedung. Warga takut berlarian keluar,” ungkapnya.
Kasmadi juga sempat melihat ada warga yang membopong seorang anak-anak dalam kondisi terluka parah.
“Saya juga lihat ada orang-orang bopong anak yang luka-luka, kondisinya saya lihat masih hidup,” ucapnya. (*)