Bandar Lampung, Lampungnews.com – Bakal calon walikota Bandarlampung, Rycko Menoza SZP mengatakan bahwa seorang pemimpin harus mampu PPmengayomi semua tanpa harus membeda-bedakan kelompok atau golongan masyarakat tertentu.
“Seorang pemimpin harus berdiri sama rata diatas semua golongan,” kata Rycko Menoza di Bandar Lampung, Senin.
Ia menyebutkan, di Bandar Lampung masyarakatnya memiliki berbagai latar belakang suku, budaya, golongan dan agama, oleh karena itu seorang pemimpin harus mampu menyatukan mereka dalam bingkai persatuan dan kesatuan bangsa.
Lalu, kata Rycko, apabila mendapatkan amanah dari masyarakat untuk memimpin Kota Bandar Lampung berjanji akan mengayomi dan memperhatikan semua elemen tanpa ada perbedaan. Ia mengatakan, hal seperti yang diwariskan dari ayahnya Sjachroedin ZP untuk selalu menjalin silaturahim dengan semua lapisan masyarakat tanpa memandang latar belakang, suku dan agama.
Ia mencontohkan, pada saat menjabat Bupati Lampung Selatan dirinya memberikan program untuk semua umat beragama termasuk bantuan-bantuan untuk pembangunan rumah-rumah ibadah.
“Program untuk semua umat beragama ini dirintis oleh Pak Sjachroedin saat menjabat Gubernur Lampung, kemudian diikuti oleh kabupaten dan kota lain di Lampung,” ujarnya.
Rycko menambahkan, sesuai dengan tagline-nya ‘Bandar Lampung Baru’ (Bersih, Aman, Religius, Unggul), bidang keagaamaan menjadi salah satu prioritas pembangunan apabila diberikan amanah untuk memimpin Kota Bandar Lampung. (Rilis)