Bandarlampung, Lampungnews.com – Srikandi Pemuda Pancasila Provinsi Lampung membagikan 350 paket sembako kepada warga kurang mampu di Stadion Pahoman, Minggu (11/6). Pembagian sembako ini merupakan agenda rutin pada bulan suci Ramadan.
Ketua Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Provinsi Lampung, Rycko Menoza SZP, mengatakan paket sembako ini diberikan kepada tukang becak, kuli bangunan, pemecah batu, dan masyarakat kurang mampu di Pahoman.
“Kita mulai berbagi tadi selepas Ashar tadi. Alhamdulillah kupon yang kita bagikan sejak kemarin diterima warga yang memang membutuhkan,” kata Rycko.
Mantan Bupati Lampung Selatan ini juga menuturkan, kegiatan berbagi ini bisa terus berlanjut selama bulan suci Ramadan.
“Besok (Senin), rencananya kita akan membagikan 300 kupon ke masyarakat di Sukarame. Insya Allah, kegiatan ini berkelanjutan dengan berbeda lokasi nantinya,” ujarnya.
Rycko mengungkapkan, kegiatan berbagi yang dilakukan Srikandi Pemuda Pancasila ini merupakan rasa kebersamaan terhadap sesama.
“Kita saling berbagi sesuai dengan semangat Pancasila dan kebersamaan, terlebih momennya sangat tepat saat bulan suci ramadan,” ungkap Rycko. (El Shinta)