Bandarlampung, Lampungnews.com – Sebanyak 231 pemuda dan pemudi Lampung secara resmi mengikuti pendidikan pembentukan Bintara Polri Tahun 2017 di SPN Kemiling, Rabu (9/8).
Pendidikan Bintara Polri ini secara resmi dilakukan oleh Kapolda Lampung Irjen Sudjarno dalam upacara pelantikan. Para siswa ini akan mengikuti pendidikan selama tujuh bulan.
Dilansir dari Tribratanews, rincian para siswa itu yakni, Polresta Bandarlampung (46 orang), Polres Lampung Selatan (27 orang), Polres Tanggamus (16 orang), Polres Lampung Tengah (30 orang), Polres Metro (11 orang), Polres Lampung Timur (32 orang), Polres Lampung Utara (19 orang), Polres Lampung Barat (11 orang), Polres Way Kanan (9 orang), Polres Tulang Bawang (17 orang), Polres Mesuji (1 orang), dan Polres Pesawaran (12 orang).
Seluruh siswa dilatih dan dibimbing pada Sepolwan Lemdiklat Polri, Pusdik Binmas, Pusdik Sabhara dan pada 29 SPN jajaran Polda seluruh Indonesia. Jumlah tersebut terdiri atas 9.650 siswa pria dan 500 siswa wanita. Termasuk juga didalamnya penguatan 200 personil dengan latar belakang keahlian IT yang akan dididik secara khusus di SPN Cisarua Polda Jawa Barat. .
Pada tribun kehormatan, upacara pembukaan pendidikan tersebut dihadiri perwakilan Gubernur, anggota Forkopimda, Wakapolda Brigjen Pol Bonifasius Tampoi, para pejabat utama Polda Lampung, Ketua Bhayangkari Daerah Lampung Ibu Susi Sudjarno beserta pengurus, Kakanwil Depkumhan Provinsi Lampung, Kadis Pendidikan Provinsi Lampung, para Rektor Perguruan Tinggi, para Walikota dan Bupati dan para Kapolres jajaran. (*)