Tulang Bawang, Lampungnews.com – Bupati Tulang Bawang Winarti ‘menantang’ para perempuan yang bekerja di pemerintahannya. Para perempuan ini akan mengisi sejumlah posisi strategis di pemkab Tulang Bawang.
Winarti mengatakan, ‘tantangan’ ini dilontarkan dengan tujuan menggali kemampuan sejumlah pejabat perempuan untuk ditempatkan sebagai pejabat strategis di bawah kepemimpinannya.
“Saya akan berikan kesempatan yang sama bagi para perempuan sama halnya dengan laki-laki untuk menjabat jabatan strategis . Yang terpenting adalah kalian punya kemampuan sesuai bidang yang kalian miliki,” katanya, Rabu (10/1).
Ia juga menekankan bagi sejumlah pejabat perempuan dapat menggali potensi yang ada di diri maupun daerah yang dipimpinnya. Ia berharap kaum perempuan mampu bersama membangun kabupaten yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur menjadi lebih baik lagi kedepan.
“Perempuan itu bisa melakukan apa saja. Kalian harus punya rasa tanggung jawab sebagai ASN dan rasa cinta terhadap Tulang Bawang. Kita mulai sekarang bersama-sama kita bergerak melayani warga demi kemajuan Tulang Bawang ke depan,” katanya. (Can)