Sementara itu Ny Riana Sari Arinal ikut dalam kegiatan itu di dua titik yakni Desa Hajimena Natar dam Desa Fajarbaru, Jatiagung yang kemudian ke Desa Pematang Pasir Kecamatan Ketapang. Di Desa Pematangpasir merupakan kampanye terbuka yang dihadiri oleh sekitar 4.000 simpatisan pasangan Arinal-Nunik.
Bandarlampung, Lampungnews.com — Tim Pemenangan pasangan cagub-cawagub Lampung Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim melakukan kampanye dialogis di sejumlah titik lokasi di Kabupaten Lampung Selatan. Senin (23/4).
Kampanye ini dilakukan di lima lokasi yakni Desa Hajimena Kecamatan Natar, Desa Fajarbaru Kecamatan Jatiagung, Desa Kertosari Kecamatan Tanjungsari, Desa Budi Lestari Kecamatan Tanjungbintang dan Desa Mekarjaya Kecamatan Merbaumataram.
Rycko Menoza SZP turun gunung sebagai juru kampanye kali ini didampingi tim pemenangan Arinal-Nunik dari DPD II Golkar Lampung Selatan, Beni Raharja, Diana, Pramono dan Suhardi. sera dari partai koalisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Rycko Menoza menyampaikan bahwa memilih pemimpin harus yang menyambung dengan program pembangunan sebelumnya demi kesejahteraan masyarakat Lampung.
Ia mencontohkan, seperti cagup Arinal Djunaidi yang dulu pernah menjadi orang nomor 3 di Provinsi Lampung sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Lampung sewaktu kepemimpinan Komjen Pol Sjachroedin ZP.
Kemudian, saat itu Sjachroedin menggagas dan mulai membangun Kota Baru di Kecamatan Jatiagung yang diharapkan menjadi pusat pemerntahan di Lampung mengingat Kota Bandarlampung semakin padat.
Namun, setelah itu berganti kepemimpinan dan Kota Baru tidak dilanjutkan dan sejumlah bangunan akhirnya tidak terpakai lalu jalan menuju Kota Baru rusak parah sampai sekarang.
Kemudian, Lampung membutuhkan seorang pemimpin yang visioner bisa melihat kebutuhan masyarakat ke depan seiring dengan pesatnya pembangunan.
Rycko menambahkan, program-program lain yang menyangkut sektor pertanian, perkebunan dan peternakan, adalah program Kartu Petani Berjaya karena sebagian besar tumpuan masyarakat.
(*)