Tulangbawang, Lampungnews.com —
Menjelang datang nya bulan suci Ramadhan, harga daging ayam potong merangkak naik di seuumlah pasar Kabupaten Tulangbawang.
Salah satunya yang berada di pasar Rakyat Putri Agung Menggala. Kini harga daging ayam potong bersih tembus mencapai Rp 45 ribu per kilogram.
Budi salah satu pedagang daging ayam di pasar setempat mengatakan, kenaikan harga daging sudah berlangsung sejak dua hari terakhir. Kenaikan harga tiap harinya berkisar Rp1000-Rp2000 per kilogram.
“Sekarang daging ayam potong bersih sudah Rp 45 ribu per kilogram,” ujar Budi dilokasi Selasa (15/5).
Dia memprediksi lonjakan harga akan terus berlangsung hingga sampai Ramadhan.
“Ini pasti naik terus, sebentar lagi kan mau puasa. Apalagi saat ini barangnya juga susah, sulit dan lonjakan harga daging ayam paling tinggi terjadi pada tahun ini.Tahun ini aja bang yang sudah sampai harga Rp 45 ribu per kilogram. Tahun sebelumnya paling cuman Rp 36 ribu per kilogramnya,” jelasnya. (can)