Bandarlampung, Lampungnews.com —Pebalap Repsol Honda Marc Marquez berhasil menjadi juara MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5), dengan mengalahkan Danilo Petrucci dan Valentino Rossi.
Marquez sempat terpuruk ke posisi empat di awal balapan meski start dari posisi dua. Memulai balapan dari posisi keenam, Jorge Lorenzo melakukan start dengan sempurna dan memimpin balapan dari Johann Zarco, Andrea Dovizioso, Marc Marquez, Danilo Petrucci, dan Valentino Rossi.
Dovizioso kemudian mengambil alih posisi kedua dari tangan Zarco di lap ketiga. Zarco yang tampil di depan puluhan ribu pendukung tuan rumah melebar di tikungan enam.
Dovizioso berhasil menyusul Lorenzo di lap kelima, namun kemudian gagal mengontrol motor Ducati dengan baik. Dovizioso tergelincir di tikungan enam dan gagal melanjutkan balapan.
Tidak lama kemudian giliran Zarco yang terjatuh di tikungan delapan pada lap delapan saat mempertahankan posisi kedua di belakang Lorenzo. Dua lap kemudian Marquez untuk kali pertama di pertandingan ini memimpin balapan pada lap kesepuluh.
Puluhan ribu penonton kembali bersorak pada lap ke-13 ketika Rossi berhasil menyalip Lorenzo untuk merebut posisi ketiga pada tikungan kedelapan. Rossi berhasil memanfaatkan penampilan Lorenzo yang terus menurun karena menggunakan ban lunak.
Posisi tiga besar Marquez, Petrucci, dan Rossi terus mempertahankan posisi hingga akhir balapan. Lorenzo yang sebelumnya memimpin balapan justru terpuruk hingga posisi enam.
Memasuki tiga lap tersisa, Marquez sudah unggul lebih dari 2 detik atas Petrucci. Sementara Rossi sukses mempertahankan posisi ketiga dari kejaran Jack Miller hingga lebih dari 1,5 detik.
Marquez berhasil memenangi balapan dengan catatan waktu 41 menit 49,773 detik. Marquez unggul 2,310 detik atas Petrucci, dan finis ketiga diraih Rossi yang terpaut 5,350 detik.
Posisi keempat ditempati Miller yang unggul atas Dani Pedrosa, Lorenzo, Maverick Vinales, Cal Crutchlow, Aleix Espargaro, dan Alex Rins.
Hasil ini membuat Marquez semakin unggul di puncak klasemen MotoGP 2018 dengan 96 poin. Marquez unggul 36 poin atas Vinales.
Seri selanjutnya akan berlangsung di MotoGP Italia yang akan digelar di Sirkuit Mugello, 3 Juni mendatang.
Hasil Sepuluh Besar Balapan MotoGP Prancis 2018 di Sirkuit Le Mans:
1. MARC MARQUEZ 41 menit 49,773 detik
2. DANILO PETRUCCI +2,310 detik
3. VALENTINO ROSSI +5,350 detik
4. JACK MILLER +6,314 detik
5. DANI PEDROSA +7,419 detik
6. JORGE LORENZO +10,355 detik
7. MAVERICK VINALES +23,758 detik
8. CAL CRUTCHLOW +25,795 detik
9. ALEIX ESPARGARO +26,206 detik
10. ALEX RINS +27,937 detik (ptr)
Sumber : Cnnindonesia