Jakarta, Lampungnews.com-Artis multitalenta asal Korea Selatan, Hwang Min Hyun Mengunjungi Indonesia dalam rangkaian tur konsernya yang bertajuk 2023 HWANG MIN HYUN MINI CONCERT <UNVEIL> IN JAKARTA, Sabtu (19/8/2022) di The Kasablanka Mall, Jakarta.
Membuka Konser Unveil in Jakarta yang bekerjasama dengan Mecima Pro, Hwang Min Hyun menyapa fansnya yang disebut Hwangdo dengan ungkapan bahwa dirinya kangen dengan fansnya di Indonesia. Tak hanya itu, ia juga merasa senang sekali bisa bertemu dengan fans setelah beberapa waktu tidak bertemu.
“Aku kangen kalian. Senang banget karena bisa nyanyi dan nari bareng Hwangdo Indonesia,” sapa Min Hyun ke fansnya.
Mendengar Min Hyun menyapa dengan Bahasa Indonesia, sontak mengundang sorakan dari penonton. Saat diwawancara singkat dengan pembawa acara Indra Herlambang, Min Hyun meyampaikan rasa senangnya bisa kembali bertemu dengan Hwangdo Indonesia.
“Sudah lama tidak ke Jakarta, tentu rasanya senang sekali bisa bertemu kalian,”kata dia.
Tak hanya rindu dengan fansnya, ternyata Min Hyun juga rindu dengan masakan Indonesia. Makanan kesukaannya yakni nasi goreng langsung ia santap ketika sampai di Jakarta. “Saya sudah makan nasi goreng, rasanya sangat enak,” ungkapnya.
Hwang Min Hyun juga memberikan persembahan yakni berupa games, di mana ia harus menebak tarian di dalam video clip, sambung lirik lagu, dan drama yang ia perankan. “Aku merasa seru karena bisa flashback kegiatan yang dulu, melalui nyanyi dan akting dengan Hwangdo,” ujar dia.
Selain memberikan penampilan yang luar biasa, Hwang Min Hyun juga memberikan kejutan untuk para fansnya, yakni ia memberikan hadiah untuk para fansnya berupa barang. Lewat barang tersebut, ia meminta agar fansnya bisa mengenang kebersamaan saat konser.
“Saya menyiapkan hadiah untuk Hwangdo Indonesia. Ada photocard dan pouch. Alasan mengapa saya berikan hadiah pouch karena kalian banyak bawaan, barang-barang kecil, bisa dimasukkan ke dalamnya. Dan lewat pouch itu bisa selalu ingat kenangan bersama saya,” terangnya.
Adapun konser tersebut berlangsung selama 2 jam, dimulai pukul 18.30 dan berakhir 20.30 WIB.(*)