Bandarlampung, Lampungnews.com – Hendak menghadang pencuri yang ngambil mobilnya, Nurwahid (40) warga Desa Jatibaru, Tanjung Bintang, Lampung Selatan, mengalami luka robek di bagian telapak tangan kirinya.
Aksi pencurian mobil Kijang warna biru bernopol BE 2897 DV miliknya itu terjadi di Jalan Duku, Kelurahan Pasir Gintung, Tanjungkarang Pusat, Rabu (28/3) sekitar pukul 04.30 WIB.
Nurwahid menjelaskan, kejadian tersebut berawal saat dirinya sedang tiduran di rumah kontrakan sekaligus tempat usaha percetakannya. Saat itu, ia mendengar suara mobilnya menyala. Dia pun keluar dan melihat mobilnya dinyalakan oleh seseorang yang tidak dikenal.
“Saat itu dia (pelaku) sempat menjalankan mobil dan saya sempat mengejarnya sampai posisi mau keluar jalan besar. Saya berhasil membuka pintu mobil, saya pukul pelakunya. Saat itu dia langsung mengeluarkan pisau,” jelasnya, saat berada di RSUDAM, Rabu (28/3).
Saat pelaku mengeluarkan pisau, lanjut Nurwahid, kemudian pelaku menusukan pisau ke arah badannya. Namun, beruntung ia bisa mengelak sehingga pisau tersebut mengenai telapak tangan kirinya.
“Pelaku ingin menusukan ke arah badan saya, tangan saya menahan pisau itu kemudian dia langsung menarik pisaunya. Posisi itu masih dalam keadaan mobil berjalan dengan pelan, sampai akhirnya dia tidak bisa mengendalikan mobilnya dan menabrak pembatas jalan dan pohon,” terangnya.
Ia menambahkan, pelaku berhasil melarikan diri karena ada rekannya dari belakang mobil menggunakan motor yang mengawal perkelahian itu.
“Temannya menggunakan motor, kebetulan kondisi saat itu juga sedang sepi sehingga tidak ada yang mengejar. Saat mereka kabur, saya sudah dibawa oleh warga sekitar ke Rumah Sakit. Kasus ini juga sudah dilaporkan ke Polresta Bandarlampung oleh keluarga saya,” tutupnya. (Adam)