Bandarlampung, Lampungnews.com – Rycko Menoza SZP yang digadang-gadang sebagai salah satu tokoh yang masuk dalam bursa bakal calon pada Pemilihan Gubernur 2018 mengaku tidak ingin berspekulasi terkait hal tersebut, meski akhir-akhir ini sering bersama Herman HN.
“Kalau masyarakat menilai bahwa saya layak masuk dalam daftar bursa bakal calon Gubernur Lampung ya terima kasih, namun tidak ada hubungannya dengan Pilgub 2018,” kata dia.
Ketika ditanya terkait seringnya bertemu dalam satu acara bersama Wali Kota Bandarlampung akhir-akhir ini, Rycko menjelaskan, itu karena kebetulan saja karena dirinya memang pengurus sejumlah organisasi dan kegiatannya di Bandarlampung, jadi harus mengundang Walikota.
Ia mencontohkan, Lampung Sai dua kali menyalurkan bantuan untuk korban banjir dan acara Lampung Sai Time Rally bekerja sama dengan IMI Lampung. Sebelumnya Walikota juga diundang dan hadir pada acara-acara Lampung Sai.
“Saya juga kan kenal Pak Herman bukan baru, saat di Kota Bandarlampung dan saya di Lampung Selatan sudah akrab, jadi tidak ada alasan apapun ketika sering bertemu dalam satu acara,” jelas dia.
Sebenarnya, kata dia, mengabdi kepada masyarakat itu tidak harus menjadi Gubernur, bisa lewat organisasi dengan menggelar acara-acara yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.
Namun, kata dia, tidak menutup kemungkinan jika masyarakat menghendaki, dan selama masih diberi kesehatan siap mengemban amanah apapun demi kemajuan masyarakat.
Itu pun, kata dia, yang menilai masyarakat. seperti saat dirinya memimpin Lampung Selatan, silahkan dinilai bagaimana kemajuan pembangunannya.
“Tentunya masyarakat yang menilai bukan saya menilai kinerja diri sendiri,” kata Rycko.
Sementara itu, Ketua Umum DPP Lampung Sai Komjen Pol (P) Sjachroedin ZP menegaskan Lampung Sai tidak melibatkan diri dalam politik.
Jadi, misalkan ada kegiatan yang didalamnya ada pasangan yang digadang-gadang masuk bursa bakal calon gubernur itu tidak ada hubungannya.
“Lampung Sai kegiatannya untuk masyarakat seperti olah raga dan bakti sosial,” kata Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, yang sekaligus ayah dari Rycko Menoza SZP.
Dia menambahkan, seperti menyalurkan bantuan korban banjir yang dihadiri Wali Kota Bandarlampung itu murni kegiatan sosial tidak ada hubungannya dengan Pilgub 2018. (Cris Ali)
Lihat juga : Berpasangan Dengan Rycko Menoza di Pilgub 2018 ?, Ini Kata Herman HN
kami harap pak mustafa maju pilgub 2018, mau siapapun pasangannya tetap pak mustafa nomer 1
#mustafauntuklampung