Bandarlampung, Lampungnews.com — Gaspool Lampung menghelat acara perayaaan anniversary 2 tahun yang bertempat di Pantai Queen Artha, Pesawaran, Lampung, Minggu, 27 Oktober 2019.
Agenda tersebut dihadiri oleh ribuan anggota Gaspool Lampung berikut keluarga. Selain itu, diramaikan rekan-rekan organisasi ojek online dari Lampung, Palembang, Bengkulu, Banten, Jakarta, Bogor, Cianjur dan Cirebon.
Ketua Gaspool Lampung, Miftahul Huda, mengatakan, bahwa kegiatan ini dihadiri oleh beberapa ormas sahabat yang hadir yaitu dari DPD ADO Lampung, DPD PAS Lampung.
Ketua MPW Pemuda Pancasila Lampung Rycko Menoza hadir dalam agenda tersebut yang secara simbolis menjadi sahabat ‘Gaspool, ditandai dengan pemberian jaket secara simbolis.
“Kegiatan ini diikuti oleh berbagai kalangan, selain itu hadir juga Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung yang hadur guna mewakili Gubernur Lampung Arinal Djunaidi,” ujar dia.
Wadirlantas Polda Lampung, Pasintel Kodim 0410 mewakili Dandim 0410, dan dari Binmas Polda Lampung dan Intelkam Polda Lampung turut hadir dalam acara tersebut.
Huda juga memberikan harapan terhadap organisasi Gaspool tersebut. “Semoga kedepan, organisasi ini akan lebih membawa manfaat baik dari sisi perlindungan hukum maupun kesejahteraan hidup bagi anggotanya,”katanya.
Sambutan lain disampaikan oleh Rycko Menoza selaku Ketua Pemuda Pancasila menyampaikan harapannya agar Gaspool Lampung dapat menjadi organisasi yang bermanfaat untuk masyarakat Lampung secara luas dan juga dapat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
Organisasi ini akan terus berkembang dan berinovasi sesuai dengan perkembangan teknologi. Selain memberikan perlindungan dan pendampingan hukum kepada anggotanya.
“Jaga kekompakan, patuhi aturan berlalu lintas demi keselamatan bersama dan bermamfaat untuk masyarakat,” tambahnya.
Sementata itu, berbagai kegiatan digelar dalam acara ini yakni penyuluhan tentang HIV dan pemeriksaan kesehatan secara gratis, juga diberikan 1000 kepesertaan BPJS Tenaga Kerja secara gratis, dan service murah. Selain itu, Bank Lampung memberikan souvenir menarik untuk pembukaan rekening Bank Lampung di lokasi acara. (*)