Jakarta, Lampungnews.com-Aktor asal Korea Selatan, Lee Jae Wook mengungkapkan keinginannya untuk mencoba hal baru sebagai aktor, yakni dengan mengerjakan proyek bergenre noir. Diketahui genre noir merupakan sebuah istilah dalam dunia perfilman yang menampilkan drama-drama tentang kriminal.
“Saya pengen coba sesuatu yaitu genre noir. Jadi saya pengen coba genre noir,”kata Lee Jae Wook dalam konferensi pers fanmeeting pertamanya di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Jumat (24/2/2023).
Lalu ketika ditanya mengenai pilihan karakter favoritnya dalam sejumlah drama yang dibintangi saat ini. Lee Jae Wook justru menyukai karakter di drama Alchemy of Souls sebagai “Jang Uk”.
“Itunya semua (karakter) saya sayang banget, tapi belakangan yang Alchemy of Souls itu kan durasi syutingnya lama. Jadi kayaknya jadi seolah-olah jadi Jang Uk, jadi saya sayang sama Jang Uk,”tuturnya.
Berbeda dengan karakter Jang Uk, ternyata Lee Jae Wook mengaku memiliki sifat yang baik dan perhatian.
“Saya memiliki hati yang baik yang juga perhatian,”ujarnya.
Terakhir aktor yang debut di drama Memories of the Alhambra ini turut mengucapkan terima kasih atas popularitas K-Drama dan K-Pop di Indonesia. Ia yakin kecintaan mereka terhadap Korea Selatan adalah tulus tanpa sebab.
“Tapi kalau saya pikir-pikir kesukaan ataupun kecintaan terhadap k-drama atau k-pop itu sepertinya tanpa sebab jadi tulus. Oleh karena itu saya ingin mengucapkan terima kasih,”ucapnya.
Sebagai informasi, Lee Jae Wook diketahui telah berada di Jakarta sejak Kamis malam, (23/2/2023) untuk menyapa para penggemarnya besok, Sabtu 25 Februari 2023 di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan pukul 18.30 WIB. Fan meeting ini menjadi pertemuan pertamanya dengan penggemar di Indonesia.
Penukaran tiket “2023 LEE JAE WOOK ASIA TOUR FAN MEETING <FIRST> IN JAKARTA” telah dibuka pada Jumat, 24 Februari 2023 untuk pembelian tiket melalui MCP Member, Mecimashop.com dan Tiket.com mulai pukul 12.00 WIB-19.00 WIB. Kemudian untuk semua kategori tiket dapat ditukar pada Sabtu, 25 Februari 2023 mulai pukul 11.00 WIB hingga 18.00 WIB.(*)