Bandarlampung, Lampungnews.com – Tersangka penusukan anggota Brigadir Infanteri (Brigif) 3 Marinir, Piabung, Kopral Dua (Kopda) Aprizal dipindahkan ke Mapolda Lampung, Selasa (4/7).
Tersangka tersebut bernama Azwar Nero, yang merupakan Ketua Pemuda Pancasila (PP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Panjang. Sebelum dipindahkan ke Mapolda Lampung untuk diamankan, tersangka berada di Mapolresta Bandarlampung.
Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Lampung Kombes Heri Sumarji di Bandarlampung, Selasa (4/7) membenarkan bahwa pihaknya telah menerima tersangka penusukan dari Mapolresta Bandarlampung.
“Iya benar kita sudah menerimanya. Sebenarnya, tersangka menyerahkan diri ke Polresta kemudian pihak Polresta menitipkan kepada kita (Polda) untuk diamankan,” jelasnya.
Menurut Sumarji, saat ini pihaknya belum mengetahui apakah perkaranya akan di tangani Polresta atau Polda Lampung.
“Karena laporan polisi (LP) nya, masih berada di Polresta jadi untuk saat ini perkaranya yang pegang Polresta. Tapi kalau LP nya diserahin kesini baru kita yang menangani perkaranya,” terangnya.
Terkait motif, lanjut Sumarji, sampai saat ini pihaknya belum mengetahui apa motif sebenarnya dari perkelahian tersebut. Namun yang jelas, tersangka datang untuk mendamaikan masalah tersebut.
“Yang jelas tersangka ini datang untuk mendamaikan masalahnya. Namun setelah sampai di lokasi mereka ada cekcok mulut sehingga tersangka merasa terancam dan mengambil senjata tajam di mobilnya,” ujarnya. (Adam)