Jakarta, Lampungnews.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap 10 orang di Banten, yang salah satunya merupkan Wali Kota Cilegon Tubagus Iman Ariyadi. Kesepuluh orang tersebut kini sudah dibawa ke Gedung KPK untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Saat ini pemeriksaan masih berjalan. Sejumlah pihak yang diamankan sudah dibawa ke kantor KPK,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Sabtu (23/9/2017).
Febri mengatakan, dalam waktu dekat, pihaknya akan menyampaikan hasil OTT tersebut.
Untuk diketahui, ada ratusan juta rupiah yang diamankan sebagai barang bukti dalam OTT ini. “Ada uang ratusan juta yang diamankan sebagai barang bukti,” katanya.
OTT ini sendiri diindikasi terkait dengan perizinan kawasan industri di salah satu kawasan di Banten. Namun KPK belum merinci secara jelas soal indikasi tersebut.
“Sejauh ini diamankan sekitar 10 orang, di antaranya kepala daerah, pejabat dinas dan swasta. Diindikasikan ada transaksi terkait dengan proses perizinan kawasan industri di salah satu kabupaten kota di Banten,” katanya. (*)
Sumber : detik.com