Kalianda, Lampungnews.com – Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan akhirnya menyampaikan permohonan maaf secara langsung dihadapan ribuan warga Nahdliyin.
Permohonan maaf itu disampaikan Zainudin Hasan usai melakukan pertemuan dengan para ulama dan tokoh NU sebagai perwakilan massa NU yang sudah tiga hari menggelar unjuk rasa di depan kantor bupati Lampung Selatan.
Zainudin menyatakan, tidak bermaksud untuk menebar kebencian atau menyinggung Ketua Umum PBNU KH. Said Aqil Siradj dan keluarga besar Nahdliyin di seluruh Indonesia.
Dirinya meminta maaf apabila ada kesimpangsiuran dan kesalahpahaman yang menyinggung keluarga besar Nahdliyin di seluruh Indonesia.
“Dari lubuk hati yang paling dalam, saya memohon maaf kepada seluruh pimpinan NU dari yang pusat sampai yang paling bawah dan kepada seluruh warga masyarakat NU, tidak ada maksud untuk menebarkan ujaran kebencian dan menggangu warga masyarakat NU,” ujarnya.
Zainudin Hasan juga menyesali perbuatannya dan berjanji tidak akan mengulangi perkataan karena kesimpangsiuran yang menyulut emosi warga NU di Lampung maupun di Indonesia.
“Saya hamba Allah siap dikritik dan siap dinasehati, tidak ada gengsi untuk saya,” katanya.
Ia menambahkan, keluarga besar NU orang yang patut ditauladani orang-orang yang memberikan contoh akhlaqul karimah.(*)