Jakarta, Lampungnews.com-Grup band asal Jepang, Asian Kung-Fu Generation (AKG) sukses menggelar konser perdananya di Jakarta bertajuk ‘Their Only Show in South-East Asia’ pada Jumat, 18 Agustus 2023 di Tennis indoor Senayan, Jakarta Pusat.
Konser ini menjadi bagian dari tur di Asia Tenggara mereka yang telah dinantikan sejak 20 tahun oleh para penggemar di Indonesia.
“Terima kasih! Saya sangat senang ketemu dengan Indonesia. Karena sejak lama, sudah tau banyak fan di Indonesia, makanya datang ke Indonesia,”ucap sang vokalis Masafumi Gotoh.
Band yang beranggotakan empat orang Masafumi Gotoh, Kensuke Kita, Takahiro Yamada, dan Kiyoshi Ijichi ini tampil menghibur penonton dengan energi positif yang luar biasa.
Konser yang dihadiri oleh ribuan penggemar setia AKG berhasil menciptakan momen tak terlupakan yang membuat hati para penggemar berdetak lebih kencang.
Bahkan grup band rock alternatif Jepang ini telah menyulap Tennis Indoor Senayan Jakarta, menjadi tempat pertunjukan yang penuh semangat dan suka cita.
Merekapun berjanji akan kembali ke Indonesia dalam waktu dekat. “Kami berharap dapat kembali ke Jakarta dalam waktu dekat. Tolong untuk dukungannya,”tuturnya.
Adapun ada sekitar 20 lagu yang dinyanyikan oleh yang terbentuk tahun 1996 ini diantaranya seperti: Senseless, Re: Re, Rewrite, Easter, Karma, Solanin, Blue Train, Siren, Blood Circulator, N.G.S, Sore dewa, Mata Ashita, After Dark, Nishikata Coast Story, Demanchiyanagi Parallel, Walk in the wild land, Ima wo ikite, Kimi to Iu Hana, hingga Haruka Kanata dan Korogaru Iwa, Kimi ni Asa ga Furu. Konser pun berakhir pada pukul 21.46 WIB.(*)