Bandarlampung, Lampungnews.com – Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Lampung, Handitya Narapati (Dade), menargetkan ada sirkuit permanen untuk pusat kegiatan pecinta otomotif roda dua maupun roda empat di Provinsi Lampung.
“Nanti kita mencoba komunikasikan dengan pemerintah provinsi sampai ke pusat agar Lampung memiliki sirkuit permanen,” kata Dade, usai terpilih sebagai Ketua Umum IMI Lampung, Senin (6/3).
Menurutnya, sirkuit ini sangat penting sebagai pusat kegiatan klub-klub otomotif di Lampung dan sebagai ajang untuk kegiatan even olah raga baik tingkat daerah maupun nasional.
Selain itu, dengan adanya sirkuit maka akan banyak para pengunjung yang datang ke Lampung yang nanti akan mendorong promosi sektor wisata.
Kemudian, IMI Lampung akan aktif mengadakan kegiatan-kegiatan seperti pada bulan April nanti akan diadakan slalom test tingkat nasional di Kota Bandarlampung.
“Kita belum dapat pastikan apakah per bulan atau dua bulan sekali even ini, yang jelas akan kita upayakan menjadi agenda rutin,” jelasnya.
Namun, sebagai langkah awal setelah terpilih menjadi Ketua Umum IMI Lampung, pihaknya akan mengakomodasi atau mendata jumlah klub otomotif di Lampung karena selama ini masih banyak yang belum tergabung dalam IMI Lampung.
“Nanti kita lihat, sekarang belum bisa menentukan langkah pasti karena baru saya terpilih,” kata Dade, yang juga penggemar olah raga motor trail tersebut.
Ketua Umum IMI Lampung (demisioner) Rycko Menoza SZP mengatakan, pada masa kepemimpinannya sudah mengajukan proposal pengsulan pembuatan sirkuit permanen sebagai pusat kegiatan klub otomotif.
Namun, karena berbagai kendala hal tersebut belum terwujud karena keterbatasan anggaran yang ada di Pemprov Lampung juga terbatas.
Ia menjelaskan, salah satu strategi yang dapat dilakukan adalah dengan menggelar even-even olah raga yang nantinya sambil mengenalkan objek wisata di Lampung.
Sementara itu Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung, Heri Suliyanto mengatakan untuk meningkatkan kemajuan IMI Lampung hendaknya memiliki sebuah sirkuit permanen sebagai pusat kegiatan otomotif.
Lalu, pihaknya juga akan coba memprioritaskan pembangunan tersebut dengan gambaran lokasinya berada di Kota Baru, Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan. (Cris Ali)