Jakarta, Lampungnews.com– Penyanyi asal Korea Selatan, Crush menyapa para penggemarnya di Jakarta dalam gelaran konser bertajuk ‘CRUSH HOUR IN JAKARTA’ di The Kasablanka Hall pada Selasa (8/8/2023) malam.
Konser yang dipromotori oleh KIG Live ini diselenggarakan pukul 20.00 WIB. Crush membuka konser dengan menyanyikan lagu kolaborasinya dengan J-Hope BTS yang berjudul Rush Hour.
Selanjutnya, pemilik nama asli Shin Hyo-Seob ini menanyikan dua lagu lainnya yaitu Hey Baby dan Ibiza. Sebelum melanjutkan ke lagu selanjutnya, pria kelahiran 3 Mei 1992 ini menyapa para penggemarnya.
“Apa kabar? Nama saya Crush. Kalian semua the best!”ujarnya yang disambut teriakan meriah dari penonton.
Crush kemudian melanjutkan penampilannya dengan menyanyikan lagu 2411 dan Nappa. Penyanyi R&B ini akan menyanyikan sekitar 33 lagu di konser perdananya ini.
Diketahui Crush telah berada di Indonesia sejak Senin (7/8/2023) malam. Jakarta menjadi pemberhentian terakhir dari Asia Tournya. Sebelumnya ia telah bertemu dengan para penggemar di Tokyo, Osaka, dan Bangkok.(*)