Bandarlampung, Lampungnews.com – Mengaku tak mempunyai biaya untuk menikah, Rudi Setiawan (25) nekat membobol sebuah minimarket di Telukbetung Selatan, Bandarlampung.
Warga Jalan Ikan Kakap, Kelurahan Pesawahan, Telukbetung Selatan ini mengatakan, dirinya tidak mempunyai modal untuk menikah. Sehingga, dia nekat membobol minimarket.
“Saya ingin menikah, namun tidak mempunyai biaya. Makanya saya melakukan perbuatan itu,” katanya di Mapolresta Bandarlampung, Senin (31/7).
Ia menambahkan, dirinya telah lama melakukan perbuatan tersebut. Ia juga mengaku pernah masuk penjara pada tahun 2014 dengan kasus yang sama.
“Saya pernah ditahan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Way Hui, Lampung Selatan. Saya sebenarnya melakukan perbuatan tersebut karena diajak oleh teman saya SU (DPO). Tugas saya hanya mengintai saja,” terangnya.
Kapolresta Bandarlampung Kombes Murbani Budi Pitono mengatakan, saat melakukan aksinya tersangka dibantu oleh rekannya berinisial SU (DPO).
“Mereka telah melakukan pembobolan minimarket di wilayah Telukbetung Selatan pada Jum’at lalu. Keduanya merupakan kelompok spesialis pembobolan minimarket, untuk tersangka yang berhasil ditangkap merupakan seorang residivis tahun 2014 dengan kasus yang sama,” terangnya.
Murbani menambahkan, dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti satu buah celana jeans milik pelaku yang dibelinya menggunakan uang hasil curian dan satu buah gunting stainless steel.
“Uang hasil curiannya telah habis, selain dibagi rata oleh rekannya duitnya ia belikan celana. Atas perbuatannya, tersangka kita kenakan pasal 363 KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan,” ujarnya. (Adam)